Kaus Kaki yang Stylist
Apakah yang biasa anda berikan sebagai hadiah ulang tahun seorang teman?
Kalau Saya biasanya suka menghadiahkan barang yang dapat bermanfaat untuk aktivitas sehari-hari seperti alat rias maskara atau eyeshadow untuk teman perempuan, dan kaos kaki jika lelaki. Akhir-akhir ini, perawatan kulit dan merias diri juga telah menjadi hal yang lumrah bagi lelaki, tetapi di lingkungan saya masih jarang tipe lelaki tersebut sehingga saya masih menghindari untuk memberikan hadiah berupa barang atau alat untuk perawatan diri..
Kaus kaki merupakan hal primer dalam aktivitas harian baik perempuan maupun laki-laki sehingga sangat layak diberikan sebagai hadiah. Saya juga memakai kaus kaki hampir setiap hari kecuali pada musim panas. Oleh karena itu, kali ini, saya akan berbagi cerita tentang kaus kaki yang biasa dikenakan sehari-hari namun tampaknya jarang menjadi pembicaraan utama.
Di Jepang, terdapat toko kaus kaki yang mengkin cukup terkenal yaitu “Kutsushita-ya”.
Kutsushita-ya Instagram
https://www.instagram.com/kutsushitaya_official/?hl=ja
Saya sangat terkesan dengan toko ini karena menyediakan berbagai varian kaos kaki dari desain dan bentuk yang sederhana hingga unik dan rumit. Toko ini menyediakan juga banyak produk yang eksklusif. Salah satu produk ekslusif yang pernah saya hadiahkan kepada teman saya adalah kaus kaki bermotif panda dari toko “Kutsushita-ya” di Ueno, Tokyo.
Saat ini, kualitas kaus kaki dari minimarket juga sudah sangat meningkat kualitasnya sehingga dapat menjadi alternative selain produk dari “Kutsushita-ya” atau toko spesialis lainnya. Contohnya,kaus kaki dari Family mart yang sekarang sangat populer. Popularitasnya semakin meningkat setelah seorang selebriti terkenal mengunggah foto dirinya mengenakan kaus kaki tersebut di Instagram. Jenis-jenis kaus kaki yang dijual dimini market juga sangat beragam variannya. Berbagai variasi tersebut membuat saya ingin memborong semuanya terutama yang memiliki warna cerah.
2023/1/17 PR TIMES Family mart press release
https://prtimes.jp/main/html/rd/p/000000774.000046210.html
Pada tulisan ini saya juga ingin memberikan rekomendasi untuk tempat membeli kaus kaki yang bagus dan komplit. Selain toko “Kutsushita-ya” dan minimarket Family mart yang disebutkan diatas, saya juga merekomendasikan toko “STANS” di PARCO Shibuya, Tokyo. Toko STANS tidak hanya menjual kaus kaki tetapi juga menyediakan berbagai jenis pakaian yang menarik. Kaus kaki di toko tersebut memiliki kolaborasi motif yang banyak, sehingga memungkinkan untuk menemukan kaus kaki yang jarang ditemui dijalan.
PARCO Shibuya Shop list STANCE
https://shibuya.parco.jp/shop/detail/?cd=026749
Saya sendiri membeli dua kaus kaki dengan gambar hiu dengan motif yang berbeda. Saya mengenakan motif kaus kaki tersebut secara berbeda untuk kaki kiri dan kanan supaya terlihat lebih stylist.
STANCE Mail order site PEARLY WHITES【UNISEX】
https://stance-jp.com/store/products/detail/16323
STANCE Mail order site LANDLORD【MEN’S】
https://stance-jp.com/store/products/detail/12188
Silakan mengunjungi web-site tokonya untuk mendapatkan informasi produk yang lebih detail.
https://stance-jp.com/
【Artikel terkait】
Profile
-
Saya seorang desainer web yang bergabung dengan Otani Design Institute pada Oktober 2023.
Saya tinggal di sisi timur Tokyo.
Saya suka makan, jadi saya sering menulis artikel tentang makanan enak.
No comments yet.